Anda belum login :: 23 Apr 2025 13:19 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Reengineering Proses Bisnis : Tinjauan Konseptual Dan Metodologi
Oleh:
Ellitan, Lena
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - tidak terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi:
Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan vol. 1 no. 1 (Sep. 1999)
,
page 12 - 21.
Topik:
reengineering proses bisnis
;
konsep
;
problem
;
metodologi
;
reengineering process business
;
concepts
;
problems
;
methodology
Fulltext:
MAN99010102.pdf
(40.39KB)
Isi artikel
Reengineering proses bisnis adalah pemikiran ulang fundamental dan disain ulang radikal suatu proses bisnis organisasi yang akan mengarahkan organisasi untuk mencapai peningkatan kinerja bisnis secara dramatis. Beberapa perusahaan telah menerapkan paradigma inovasi baru ini untuk mencapai berbagai perbaikan dalam biaya, kualitas, dan efisiensi. Bahkan makin banyak perusahaan yang mencari peluang untuk menerapkan proyek reengineering dan metodologi-metodologi yang membantu mereka dalam mencapai usaha-usaha perbaikan tersebut. Pengakuan reengineering sebagai paradigma manajemen baru telah marak di tahun 1990-an, walaupun sebenarnya prinsip-prinsip reengineering telah lama diterapkan sebelumnya. Pada awal tahun 1990-an dunia bisnis semakin tertarik pada reengineering, sehingga beberapa perusahaan berbagai pengalaman mengenai siklus awal penerapan reengineering. Praktik-praktik reengineering pada periode 1990-an, sebagian besar ditandai dengan aplikasi proses-proses operasional dan pengukuran operasional waktu, biaya, dan kualitas. Selanjutnya pengembangan proses strategik reengineering terus-menerus dilakukan. Salah satu harapan yang ingin diperoleh dari pemikiran baru tersebut adalah meninggalkan mikro menuju masalah yang lebih bersifat makro yang membantu menghasilkan nilai-nilai usaha reengineering yang jauh lebih besar. Tulisan ini akan menyajikan: 1. Konsep reengineering 2. Berbagai masalah dalam reengineering proses bisnis. 3. Metodologi untuk mengorganisasikan aktivitas reengineering.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)