Sebanyak 18 isolat bakteri PPFM (Pink Pigmented Facultative Methylotroph) berhasil diisolasi dari formasi biofilm bakteri yang berasal dari 4 tempat berair. Seluruh isolat memperlihatkan hasil positif terhadap uji oksidase, katalase, dan urease serta sebagian besar dari isolat telah resisten terhadap klorin. Isolat-isolat tersebut memiliki tingkat resistensi yang bervariasi terhadap ampisilin tetapi 100% resisten terhadap trimetoprim dan 100% rentan terhadap streptomisin, kanamisin, dan tetrasiklin. Deteksi PCR menggunakan primer spesifik untuk gen mxaF menunjukkan hasil yang positif untuk seluruh isolat. Hasil analisis dengan BLASTN menunjukkan bahwa isolat WD10 memiliki kemiripan dengan gen mxaF dari bakteri Methylobacterium lusitanum strain MP2 sebesar 98% dan isolat WK2 memiliki kemiripan dengan gen mxaF dari bakteri Afipia felis strain RD1 sebesar 98%. |