Anda belum login :: 16 Apr 2025 11:11 WIB
Detail
ArtikelAnalisis Terhadap Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Konsentrasi Kardanol dan Asam Anakardat di dalam Minyak Laka  
Oleh: Budiyono, Halim ; Suhartono ; Aylianawati
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: Widya Teknik vol. 5 no. 2 (Nov. 2006), page 41-49.
Topik: Minyak Laka; Kardanol; Asam Anakardat; Desain Faktorial; Korelasi
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: WW33
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelMinyak laka merupakan salah satu produk yang mempunyai nilai ekonomis tinggi dan dapat diperdagangkan di pasaran internasional. Minyak laka dapat diperoleh dari hasil ekstraksi kulit biji mete dan pelarut etanol dengan menganalisis konsentrasi kardanol dan asam anakardat. Penelitian ini dilakukan dengan rujuan untuk mempelajari pengaruh rasio jumlah kulit biji mete dan pelarur etanol, waktu ekstraksi, suhu, kecepatan pen gaduk dan jenis pen gaduk terhadap konsentrasi kardanol dan asam anakardat. Dalam hal ini penelitian terbagi dalam 2 tahap. Tahap I untuk mencari rasio jumlah kulit biji mete dan pelarut etanol yang menghasilkan konsentrasi kardanol dan asam anakardat yang maksinium. Tahap II untuk memperoleh konsentrasi kardanol dan asam anakardat yang maksirnum, pada suhu, waktu, keceparan pengaduk dan jenis pengaduk tertentu. Berdasarkan hasil analisis data pada desain faktorial yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh bahwa semuafaktor secara statistik adalah signifikan. Residual dari masing-masing konsentrasi telah memenuhi asumsi IIDN (0, o2), yaitu bahwa residual tersebut independen, identik serta berdistribusi normal (0, o2). Hasil dari penelitian diperoleh konsentrasi kardanol maksimum pada level pengaduk 4 PBT, kecepatan 400 rpm, suhu 70°C dan waktu operasi 360 menit yaitu sebesar 0,7080 g/mL Sedangkan konsentrasi asam anakardat maksimum pada level pengaduk 6 PBT, kecepatan 500 rpm, suhu 70°C dan waktu operasi 300 menit yaitu sebesar 1,9356 g/mL. Korelasi antara konsentrasi kardanol dan asam anakardat sebesar 0,697 yang berarti cukup kuat.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)