Penelitian ini dibuat untuk mengetahui sejauh mana kepuasan konsumen terhadap produk AC Toshiba dan faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan konsumen pemilik AC Toshiba. Penyebab dilakukan penelitian ini yaitu menurunnya market share dari produk AC Toshiba, padahal di satu sisi tingkat promosi yang dilakukan perusahaan sudah sangat gencar di berbagai media. Metode yang digunakan untuk menganalisa data adalah metode analisis deskriptif kualitatif-kuantitatif dan perumusan masalah menggunakan analisis tingkat kepentingan dan kepuasan pelanggan. Untuk mengumpulkan data digunakan kuesioner dan metode yang digunakan sampel secara acak, juga dilakukan metode wawancara dan riset perpustakaan. Hasil analisis data disajikan dalam bentuk diagram kartesius yang terbagi dalam empat kuadran, yaitu Kuadran A (Prioritas Utama), Kuadran B (Pertahankan Prestasi), Kuadran C ( Prioritas Rendah) dan Kuadran D (Berlebihan) Dari hasil penelitian didapat pada Kuadran A (Prioritas Utama) terdapat lima faktor, pada kuadran B (Pertahankan prestasi) terdapat empat faktor, pada kuadran C (Prioritas rendah) terdapat satu faktor dan pada kuadran D (Berlebihan) tidak ada faktor yang mengisi. Maka dapat disimpulkan ada lima faktor yang harus menjadi prioritas utama untuk meningkatkan kepuasan konsumen, lalu ada empat faktor yang harus dipertahankan perusahaan untuk menjaga kepuasan konsumen dan ada satu faktor yang perlu ditingkatkan lagi oleh perusahaan meskipun konsumen tidak menganggapnya terlalu penting. |