Rumah sakit merupakan salah satu bentuk organisasi jasa yang dibentuk dan diselenggarakan dengan dua fungsi utama yaitu fungsi laba yang berguna untuk menjaga kelangsungan hidup rumah sakit dan fungsi sosial untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat luas yang tercermin dalam pemberian subsidi silang antara masyarakat mampu dan kurang mampu. Agar dapat menjalankan kedua fungsi tersebut, rumah sakit perlu menetapkan harga pokok dan tarif kamar (kelas) rawat inapnya dengan tepat dan teliti. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ketepatan perhitungan harga pokok termasuk biaya yang menjadi unsur-unsur harga pokok dan penetapan tarif kamar (kelas) rawat inap serta manfaat perhitungan harga pokok tersebut. Biaya-biaya yang terjadi pada ruang perawatan diklasifikasikan berdasarkan obyek pengeluaran. Biaya gaji tenaga kerja, biaya makan pasien, biaya snack pasien, biaya transfer, dan biaya penyusutan bangunan dapat dibebankan/diidentifikasi secara langsung pada |