Dalam kegiatan proses produksi, salah satu faktor produksi yang dibutuhkan perusahaan adalah tenaga kerja. Hal yang tersulit adalah bagaimana cara mengembangkan dan mempertahankan tenaga kerja yang berkualitas. Untuk itu, perusahaan perlu memberi imbalan yang sesuai dengan jasa yang telah diberikan karyawan kepada perusahaan sehingga memotivasi karyawan untuk bekerja lebih giat lagi dalam pencapaian tujuan perusahaan. Dalam pembayaran gaji dan upah sering terjadi keterlambatan dalam pembayaran dan ketidaktepatan dalam perhitungan gaji dan upah. Untuk itu perusahaan perlu membuat suatu sistem akuntansi penggajian dan pengupahan yang disertai dengan pengendalian intern yang memadai sehingga tercipta efisiensi perusahaan. Oleh karena masalah gaji dan upah merupakan hal yang peka bagi perusahaan dan karyawan, maka penulis memilih topik bahasan skripsi mengenai pengendalian intern sistem akuntansi penggajian dan pengupahan yang ditetapkan pada PT INHUTANI II. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode deskriptif dengan mengumpulkan data yang diperoleh dari PT INHUTANI II, riset kepustakaan, serta pengarahan dari dosen pembimbing. Dari evaluasi yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa pengendalian intern atas sistem penggajian dan pengupahan yang dilakukan pada PT INHUTANI II telah berjalan dengan baik. |