Penulis melakukan audit atas customer service pada hotel The Acacia tangggal 20 November 2003 sampai dengan 21 April 2004 dan selama masa tersebut, penulis mendapatkan beberapa temuan audit, yaitu Hotel sudah memiliki struktur organisasi yang baik dan juga memiliki kebijakan dan prosedur tertulis sebagai pedoman dalam melakukan penilaian atas pelayanan yang diberikan. Hotel telah memiliki program untuk menampung saran dan keluhan tamu hotel dan memiliki kriteria tertentu dalam perekrutan karyawannya. Program pelatihan dan pengembangan karyawan di hotel ini sudah cukup baik, namun masih ada yang harus ditingkatkan. Hotel tidak memiliki unit kerja khusus yang bertanggungjawab atas standar dan kualitas kegiatan customer service Masih adanya beberapa petugas front office yang bersikap kurang ramah dan lambat dalam memberikan pelayanan. Hotel tidak memiliki tujuan dan rencana kerja tertulis atas pelaksanaan kegiatan customer service. |