Anda belum login :: 26 Nov 2024 18:04 WIB
Detail
ArtikelBagaimana Memudahkan Peserta Didik Mempelajari Modul ?  
Oleh: Siahaan, Sudirman
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: Jurnal Teknodik vol. X no. 18 (2006), page 89-118.
Topik: MODUL; modul; peserta didik
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: JJ128.4
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelBahan belajar mandiri cetak atau yang disebut modul merupakan bahan belajar utama yang dikembangkan oleh sebagain besar institusi / lembaga penyelenggara pendidikan terbuka dan jarak jauh untuk digunakan membelajarkan para peserta didiknya. Modul tidak hanya berisikan materi pembelajaran (self contained) tetapi juga memuat berbagai petunjuk / penjelasan tentang cara-cara mempelajari modul dan ruang atau tempat bagi peserta didik untuk melakukan penilaian sendiri mengenai kemajuan belajarnya (learning guides and steps). Selama mempelajari modul, peserta didik senantiasa dimotivasi / didorong untuk terus menerus aktif mempelajari modul termasuk mengerjakan soal-soal altihan / tugas dan tes. Umpan balik terhadap hasil pekerjaan peserta didik juga terdapat di dalam modul. Petunjuk / penjelasan yang terdapat di dalam modul dimaksudkan utnuk membantu mempermudah peserta didik mempelajari dan menguasai materi pembelajaran. Petunjuk / penjelasan tentang cara-cara mempelajari modul atau yang disebut juga sebagai petunjuk belajar dinilai sangat penting dalam menentukan keberhasilan peserta didik belajar. Mengapa ? Karena kegiatan pembelajaran pada pendidikan terbuka dan jarak jauh hampir sepenuhnya dilaksanakan peserta didik melalui interaksinya dengan sumber belajar, tanpa atau dengan seminimal mungkin bantuan orang lain. Terlebih lagi apabila modul ditujukan kepada peserta didik usia pendidikan dasar dan menengah. Esensi kegiatan belajar yang demikian inilah yang harus benar-benar diperhatikan oleh penulis modul. Tulisan tentang bagaimana memudahkan peserta didik mempelajari modul ? ini dinilai penting karena membahas hal-hal praktis yang diharapkan akan dapat membantu penulis modul merumuskan / memberikan cara-cara dan langkah-langkah mempelajari modul.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)