Anda belum login :: 27 Nov 2024 13:06 WIB
Detail
BukuAnalisis Strategi Bauran Pemasaran pada PT. Surya TOTO Indonesia
Bibliografi
Author: Sunandar, Donny ; Dossugi, Samuel (Advisor)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2004    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Donny Sunandar's Undergraduated Theses.pdf (235.0KB; 44 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEM-4995
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Sekarang ini terdapat banyak perusahaan keramik, baik yang berskala besar, menengah, maupun kecil seperti PT. Surya TOTO Indonesia. Hal ini berarti tingkat persaingan dalam industri keramik menjadi semakin tajam. Berdasarkan hal tersebut maka tujuan daripada penelitian yang dilakukan penulis adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh strategi bauran pemasaran dapat meningkatkan volume penjualan.
Alat yang digunakan dalam pengumpulan data adalah wawancara dan dalam menganalisis data menggunakan analisis deskriptif. Untuk melakukan analisis bauran pemasaran yang terdapat dalam perusahaan PT. Surya TOTO Indonesia penulis melakukan analisis dengan menggunakan analisis SWOT. Dan dalam menentukan strategi yang sesuai dengan keadaan perusahaan, penulis menggunakan analisis strategi umum (grand strategy).
Berdasarkan analisis yang dilakukan penulis dengan menggunakan matriks grand strategi, dapat ditarik kesimpulan bahwa produk dari PT. Surya TOTO Indonesia berada pada posisi bersaing yang kuat dengan pertumbuhan pasar yang cepat. Strategi pemasaran yang diterapkan perusahaan untuk mengatasi persaingan dengan perusahaan lain adalah dengan mengutamakan kualitas, desain produk yang disertai dengan pengembangan produk, pelayanan purna jual, serta memperluas jaringan pemasaran ke luar negeri. Berarti kesimpulannya bahwa strategi bauran pemasaran yang dijalankan oleh perusahaan sudah cukup efektif.
Dalam rangka lebih meningkatkan pangsa pasar dan volume penjualan, hendaknya PT. Surya TOTO lebih banyak mengiklankan produknya dan mengikuti pameran-pameran. Strategi pengembangan produk baru dan modifikasi produk perlu terus ditekankan dalam penerapannya, mengingat pesaing yang ada dalam industri keramik saat ini.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)