Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi konsumen rokok Sampoerna A-Mild terhadap strategi Experiential Marketing dari rokok Sampoerna A-Mild. Dalam penelitian ini, penulis mempergunakanmetode penelitian eksploratif ? kualitatif, dimana kriteria utamanya adalah untuk menagnkap realitas dalam interaksi. Interaksi yang dimaksudkan di sini adalah interaksi antara produk rokok Sampoerna A-Mild dengan subyek penelitian; dan interaksi antara subyek penelitian dengan penulis. Penulis melakukan penelitian terhadap lima orang subyek. Wawancara dilakukan terhadap kelima subyek tersebut. Dari hasil wawancara, penulis melakukan analisis. Hasilnya adalah Strategic Experiental Modules (SEMs) belum secara maksimal diimplementasikan ke dalam Experience Providers (Expros), sehingga masih ada persepsi negative atau ExPros yang rawan persepsi. |