Anda belum login :: 30 Nov 2024 14:01 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Penerapan Program Pelatihan Karyawan Pada PT. Luxindo Raya Dalam Usaha Meningkatkan Produktivitas Kerja
Bibliografi
Author:
Samuel, Arthur
;
Udaya, Yusuf
(Advisor)
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2004
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Arthur Samuel's Undergraduated Theses.pdf
(577.0KB;
10 download
)
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
FEM-4809
Non-tandon:
tidak ada
Tandon:
1
Lihat Detail Induk
Abstract
Pada saat ini PT. Luxindo Raya sedang mengalami persaingan yang ketat, hal ini disebabkan karena banyaknya kompetitor yang tumbuh dalam dunia usaha. Agar perusahaan dapat bertahan dalam dunia usaha, perusahaan dituntut untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing melalui kemampuan sumber daya manusianya.
Pelatihan sumber daya manusia, dalam hal ini karyawan merupakan suatu usaha yang penting dalam organisasi karena dengan melakukan pelatihan inilah organisasi akan dapat maju dan berkembang. Pelatihan ini diharapkan dapat menciptakan karyawan ? karyawan yang bermutu dan memiliki kemampuan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan yang dibebankan kepadanya serta dapat meningkatkan kemampuannya dalam bekerja.
Pelaksanaan program pelatihan merupakan salah satu cara untuk menghasilkan tenaga kerja terdidik dan terlatih. Untuk menghasilkan sumber daya tersebut, maka PT. Luxindo Raya melaksanakan program pelatihan bagi karyawan yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas kerjanya. Tujuan pelatihan ini adalah untuk menganalisa pengaruh yang ditimbulkan dari pelaksanaan program pelatihan bagi karyawan khususnya bagian penjualan (wiraniaga) PT. Luxindo Raya terhadap produktivitas kerja mereka.
Dalam melakukan penelitian mengenai program pelatihan pada PT. Luxindo Raya, penulis menggunakan Questioning Approach, dengan cara membagikan kuesioner kepada 30 responden yang terpilih dari jumlah karyawan yang ada.
Berdasarkan hasil penelitian, penulis dapat memperoleh gambaran bahwa pelaksanaan program pelatihan di PT. Luxindo Raya ini memberikan dampak yang positif dan cukup tinggi dalam menunjang peningkatan produktivitas kerja karyawan, dengan koefisien korelasi sebesar r = 0,64667 dan sebagai koefisien penentu yaitu sebesar KP= 41,81%, sementara sisanya yang sebesar 58,19% dipengaruhi oleh faktor - faktor lainnya.
Pada bagian terakhir penulis membuat kesimpulan dan memberikan saran yang diharapkan berguna bagi perusahaan. Kesimpulan yang diperoleh, yaitu penerapan program pelatihan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan PT. Luxindo Raya.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.34375 second(s)