Setiap hari kita akan dihadapkan pada situasi pengambilan keputusan. Harris (1998) mendefinisikan pengambilan keputusan sebagai suatu kegiatan mengidentifikasi dan memilih berbagai alternatif berdasarkan nilai, tujuan, gaya hidup, preferensi, dan pengalaman. Dalam penulisan ini dilakukan penulisan tentang pengambilan keputusan pindah jurusan pada mahasiswa. Mereka memiliki berbagai alasan kepindahan seperti ketidaksesuaian jurusan kuliah dengan minat, tidak mampu mengikuti perkuliahan. Penulisan ini bertujuan untuk menggali informasi mengenai dinamika pengambilan keputusan mahasiswa pindah jurusan dilihat dari aspek faktor -faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan dan proses pengambilan keputusan para partisipan. Hasil penulisan ini diharapkan dapat memberi masukan kepada para komponen pendidikan agar tingkat kesalahan pemilihan jurusan kuliah setelah SMU dapat dikurangi. Hal ini berkaitan dengan jumlah mahasiswa yang pindah jurusan kuliah. Selain itu, penulisan ini juga diharapkan dapat menjadi masuk bagi mahasiswa yang ingin pindah jurusan. Untuk dapat menjawab masalah penulisan ini digunakan pendekatan kualitatif yang bertujuan mengungkapkan berbagai keunikan suatu kasus, dalam hal ini adalah dinamika pengambilan keputusan mahasiswa pindah jurusan kuliah. Metode pengumpulan data yang dipakai adalah wawancara mendalam yang pedomannya dibuat oleh penulis. Penulisan ini menggunakan tiga (3) mahasiswa yang pindah jurusan kuliah di lingkungan Atma Jaya, di atas semester 4 sebagai partisipan, dua pria dan satu perempuan. Data penulisan dianalisa secara intra kasus dan antar kasus kemudian ditarik benang merah dan diinterpretasi secara keseluruhan berdasarkan landasan teori dan data yang ada. Hasil penulisan menunjukkan dua dari tiga partisipan melalui seluruh tahap pengambilan keputusan yang dikemukakan Janis & Mann (1970), Siagian (1990) dan Rice (1993). Beberapa tahap pengambilan keputusan yang dilalui semua partisipan adalah tahap mengidentifikasi masalah, menentukan tujuan, mengumpulkan informasi, membandingkan alternatif, menentukan pilihan, dan mengevaluasi keputusan. Sedangkan beberapa faktor tertentu yang mempengaruhi mereka mengambil keputusan, antara lain preference, belief, dan emotion. |