Pencampuran air dari dispenser untuk mendapatkan temperatur air yang diinginkan seringkali tidak mendapat hasil yang sesuai. Hal ini dapat diatasi dengan adanya alat pencampur air dari dispenser yang akan mencampurkan air yang keluar dari dispenser agar didapatkan temperatur air yang diinginkan. Alat ini menggunakan mikrokontroler, sensor temperatur yang akan mendeteksi temperatur air, keypad untuk memilih temperatur air yang diinginkan, relay dan solenoid untuk membuka kran dan logika fuzzy. Dari hasil pencampuran air didapatkan temperatur dan volume air mendekati nilai yang telah ditentukan. |