Penggunaan telepon genggam dirasakan mengganggu kenyamanan pengemudi bila sedang mengemudikan kendaraan, disamping itu penggunaan telepon genggam yang terlihat dari luar kendaraan juga dapat memicu aksi kejahatan. Karena kebutuhan akan rasa aman dan nyaman ini, handsfree sebagai salah satu solusinya sudah umum digunakan saat ini. Dalam Tugas Akhir ini akan dibahas peralatan yang berfungsi sebagai handsfree otomatis yang dapat mendukung komunikasi melalui telepon genggam. Peralatan ini terdiri dari rangkaian-rangkaian : penala, pengindera sinyal, pemroses sinyal, pengendali tape mobil, serta pemancar dan penerima infra merah. Keadaan on/off tape mobil disimulasikan dengan LED. Telepon genggam yang digunakan adalah Nokia 8250. |