Dengan adanya persaingan dunia usaha yang sekarang ini semakin meningkat maka keberhasilan suatu perusahaan tidak hanya ditentukan oleh modal dan tingginya kecakapan pelaksana-pelaksana tapi juga manusia yang merupakan faktor sentral dalam suatu perusahaan. Oleh karena itu perusahaan dituntut untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing melalui kemampuan SDM. Dan salah satu cara untuk menibgkatkan SDM adalah dengan cara mengadakan program pendidikan dan pelatihan. Program pelatihan merupakan suatu proses pengembangan karyawan karena pelatihan sangat berperan dalam pembinaan karyawan melalui peningkatan keterampilan, sehingga karyawan lebih terampil dan dapat berprestasi. Dan memang setelah dilakukan penelitian, terlihat adanya dampak positif dengan dilaksanakannya program pendidikan dan pelatihan tersebut, yang ditunjukkan pada analisa korelasi yang menyatakan bahwa terdapat tingkat hubungan yang erat antara pelatihan karyawan bagian pemasaran PT. Radio Mustika Abadi dengan jumlah pemasangan iklan yang terus bertambah dari tahun ke tahun. Untuk mencapai tujuan tersebut tentunya melalui proses. Proses yang pertama adalah menentukan kebutuhan pelatihan. Kebutuhan pelatihan ini merncakup karyawan yang lama maupun baru. Proses yang kdua adalah menentukan tujuan dari program pelatihan tersebut didalamnya mencakup : peserta, pengajar, jangka waktu, anggaran, materi, metode / teknik yang digunakan dan yang terakhir adalah fasilitas. Proses yang ketiga adalah pelaksanaan pelatihan. Proses yang terakhir adalah evaluasi, dimana evaluasi ini dilakukan untuk mengetahui apakah sudah sesuai dengan yang diharapkan. Maka dapat disimpulkan disini bahwa terdapat hubungan / pengaruh yang kuat antaraprogram pelatihan terhadap produktivitas karyawan PT. Radio Mustika Abadi. |