Average Cost of Capital berfungsi sebagai discount rate dalam melakukan penilaian terhadap suatu usul investasi dalam aktiva tetap. Jika Average Cost of Capital berubah maka hasil penilaian terhadap suatu usul investasi dalam aktiva tetap juga akan berubah, oleh karena itu perlu ditemukan Average Cost of Capital yang paling minimal sehingga hasil penilaian terhadap suatu usul investasi aktiva tetap dapat memaksimumkan nilai perusahaan. Dalam melakukan penelitian ini, penulis mengadakan studi lapangan untuk memperoleh data-data yang diperlukan, Teknik analisa data yang digunakan penulis adalah analisa kuantitif yang bersifat deskriptif. Metode perhitungan yang digunakan adalah metode biaya penggunaan modal secara keseluruhan (over-all cost of capital), indifference pointP payback period, NPV, IRR dan Profitability Index. Dari penelitian yang dilakukan penulis menarik kesimpulan bahwa Average Cost of Capital yang minimal maka suatu usul investasi dalam aktiva tetap akan lebih layak untuk dijalankan. Beberapa saran yang diharapkan dapat berguna bagi yang memerlukan juga penulis berikan. |