Anda belum login :: 22 Nov 2024 23:53 WIB
Detail
ArtikelAnjing alay dalam lagu ‘anjay’: makiankah?  
Oleh: Sembiring, Sri Ulina Br ; Fasya, Mahmud
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: KOLITA 17: Konferensi Linguistik Tahunan Atma Jaya Ketujuh Belas Tingkat Internasional, page 455-459.
Topik: anjay; lirik lagu; makian
Fulltext: 455-459.Sri Ulina Br Sembiring, Mahmud Fasya.pdf (478.9KB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKBB
    • Nomor Panggil: 406 KLA 17
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Isi artikelPenelitian ini dilatarbelakangi oleh respons negatif netizen terhadap lagu ‘Anjay’ yang dipopulerkan oleh Kemal Palevi featuring Young Lex, Mack G, dan Robert Wynand. Hal tersebut tampak dari jumlah dislike yang lebih banyak daripada jumlah like lagu ‘Anjay’ serta banyaknya komentar negatif di kanal Youtube Kemal Palevi. Padahal, lagu tersebut meraih peringkat 11 trending topic Youtube (Tim Wow Keren, 2017). Menurut netizen, lagu ‘Anjay’ bermakna negatif dan dianggap tidak penting untuk didengarkan. Untuk itu, dalam penelitian ini akan diungkapkan tiga masalah berikut: (1) bagaimana bentuk lingual anjay dalam lahu ‘Anjay’; (2) bagaimana makna bentuk lingual anjay dalam lagu’Anjay’; dan (3) bagaimana fungsi bentuk lingual anjay dalam lagu ‘Anjay’. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Adapun langkah-langkah yang dilakukan dalam penelitian ini ialah sebagai berikut: (1) mengunduh video lagu ‘Anjay’ dari Youtube; (2) menyimak lirik lagu dan mentranskripsikannya; (3) memilah kata-kata yang merujuk pada bentuk lingual anjay; (4) menganalisis bentuk, makna dan fungsi anjay dengan melihat koteks dan konteks dari lirik lagu tersebut; dan (5) menyimpulkan bentuk, makna dan fungsi anjay dalam lirik lagu tersebut. Berdasarkan hasil analisis data, bentuk lingual anjay dalam lagu ‘Anjay’ merupakan akronim dari anjing alay yang tergolong dalam dua jenis kelas kata, yakni partikel (p) yang bermakna kata seru yang disamakan dengan ‘wow’ untuk menunjukkan sesuatu yang keren dan berjenis adjektiva (adj) yang bermakna kata umpatan yang bermakna negatif, tetapi biasanya digunakan dalam candaan di media sosial. Anjay dalam lagu ‘Anjay’ bermakna sebagai potret karakteristik yang terbentuk pada generasi milenial yang cenderung candu terhadap internet, percaya diri, lebih terbuka dan bertoleransi terhadap perubahan. Media sosial, seperti Instagram menjadi wadah ‘unjuk gigi’. Unjuk gigi yang dimaksud ialah memamerkan kelebihan diri, kepunyaan, atau pun kemampuan finansial bagi kaum milenial. Adapun fungsi anjay dalam lagu tersebut ialah fungsi personal, yakni mengungkapkan reaksi terhadap sesuatu yang dihadapkan, seperti mengungkapkan rasa takjub dan ketidaksukaan penyanyi terhadap beberapa hal.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)