Sektor industri tekstil merupakan alternatif lain dalam penyediaan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi. Pengembangan di bidang industri tekstil dapat membantu mewujudkan pemerataan kebutuhan pokok rakyat banyak khususnya sandang, di samping membantu mengatasi masalah ketenagakerjaan sehingga akan dapat memperlancar usaha-usaha pembangunan nasional. Struktur industri tekstil yang padat modal telah tumbuh dan berkembang serta mempunyai peranan besar dalam kegiatan perekonomian. Perhatian besar perlu diberikan untuk pengembangan lebih lanjut. |