Anda belum login :: 23 Nov 2024 04:36 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Kajian Perilaku Mahasiswa dalam Menggunakan Internet dengan Pendekatan Technology Acceptance Model (TAM)
Oleh:
Amri, Khairul
;
Surya, Jen
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi:
Jurnal Penelitian Pos dan Informatika vol. 3 no. 1 (Sep. 2013)
,
page 67 - 80.
Topik:
Minat Berperilaku
;
Persepsi Kegunaan dan Persepsi Kemudahan Menggunakan
Fulltext:
36-63-1-SM_Ros.pdf
(299.89KB)
Isi artikel
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi kegunaan/manfaat dan persepsi kemudahan menggunakan terhadap minat berperilaku mahasiswa menggunakan internet di Kota Banda Aceh. Sampel penelitian sebanyak 100 orang mahasiswa Fakultas Ekonomi Unsyiah yang diambil secara purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan peralatan statistik regresi linier berganda. Penelitian menemukan bahwa persepsi kegunaan dan persepsi kemudahan menggunakan berpengaruh positif terhadap minat berperilaku menggunakan internet dikalangan mahasiswa. Sebesar 33,5 persen minat berperilaku menggunakan internet dipengaruhi oleh persepsi kegunaan dan persepsi kemudahan menggunakan. Sisanya sebesar 66,5 persen lagi dipengaruhi oleh variabel lain selain dua variabel tersebut. Hasil pengujian statistik menunjukkan nilai F hitung > F tabel dan nilai t hitung masing-masing variabel independen lebih besar dari nilai t tabel, dapat disimpulkan baik secara simultan maupun parsial, persepsi kegunaan dan persepsi kemudahan menggunakan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berperilaku menggunakan internet dikalangan mahasiswa. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah tinggi rendahnya minat berperilaku menggunakan internet dikalangan mahasiswa dipengaruhi secara nyata oleh persepsi kegunaan dan persepsi kemudahan menggunakan.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)