Anda belum login :: 27 Nov 2024 00:09 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Pola pemarkahan argumen bahasa Kodi
Oleh:
Sukerti, Gusti Nyoman Ayu
;
Ate, Yustinus Ghanggo
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi:
Linguistik Indonesia vol. 34 no. 2 (Aug. 2016)
,
page 129-145.
Topik:
Bahasa Kodi
;
pemarkah inti
;
Role and reference grammar
Ketersediaan
Perpustakaan PKBB
Nomor Panggil:
405 LIN 34 2
Non-tandon:
1 (dapat dipinjam: 1)
Tandon:
1
Reserve
Lihat Detail Induk
Isi artikel
Makalah ini bertujuan untuk mendeskripsikan pola pemarkahan argumen bahasa Kodi sebagai salah satu bahasa lokal yang hidup di daerah Sumba, Nusa Tenggara Timur. Data dianalisis dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan kerangka teori Role and Reference Grammar. Bahasa Kodi memiliki pemarkah pada inti yang merujuk silang dan bersesuaian dengan properti gramatikal argumen seperti jenis dan jumlah persona. Pemarkah pada inti muncul dalam bentuk klitika pronomina yang membawa informasi kasus morfologis meliputi kasus nominatif, akusatif, genitif dan datif. Argumen berupa subjek dan objek baik dalam bentuk pronomina maupun frasa nomina bisa dihilangkan atau bersifat opsional. Kalimat yang dibentuk tetap gramatikal karena pronomina terikat sudah mempresentasikan fungsi argumen predikat. Subjk dan objek takrif bersifat opsional karena berfungsi untuk menekankan pernyataan dan menghindari ambiguitas. Argumen S, A dan O dalam bahasa Kodi dimarkahi oleh klitika pronomina dengan kasus morfologis yang berbeda-beda. Argumen predikat juga bisa dirujuk silang oleh kluster klitika meliputi klitika pronomina dengan kasus datif-datif dan genitif-datif.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.03125 second(s)