Anda belum login :: 23 Nov 2024 17:44 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Distribusi dan Adsorpsi Logam Timbal (Pb) di Muara Sungai Banyuasin, Sumatera Selatan
Oleh:
Purwiyanto, Anna Ida Sunaryo
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi:
Jurnal Ilmu Kelautan vol. 20 no. 3 (Sep. 2015)
,
page 153-162.
Topik:
distribusi
;
logam Pb
;
adsorpsi
;
pemodelan
;
Muara Sungai Banyuasin
Fulltext:
9709-21788-2-PB.pdf
(522.37KB)
Isi artikel
Muara Sungai Banyuasin merupakan wilayah penting bagi masyarakat Sumatera Selatan. Tingginya aktivitas yang terjadi, mengakibatkan muara ini menjadi rentan pencemaran, terutama logam Pb, baik pada biota maupun perairan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kandungan logam berat Pb dan memprediksi terjadinya adsorpsi logam Pb pada kolom perairan dan sedimen seluruh sisi dan bagian Muara Sungai Banyuasin menggunakan pendekatan pemodelan. Penelitian ini menggunakan 3 stasiun yang mewakili 3 daerah muara, yaitu bagian luar muara, tengah muara, dan bagian dalam muara, dimana pada tiap stasiun diambil 3 sampel air (permukaan air, kolom air, dan dasar perairan) dan 1 sampel sedimen. Logam Pb pada sampel air dan sedimen dianalisis menggunakan AAS. Data divisualisasikan dalam bentuk peta distribusi persebaran dengan bantuan software ODV, sedangkan adsorpsi logam Pb pada perairan dimodelkan dengan menggunakan model partisi, Freundlich dan Langmuir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa logam Pb di Muara Sungai Banyuasin merupakan akumulasi dari aktivitas manusia pada hulu sungai dengan konsentrasi yang telah melebihi ambang batas yang ditetapkan Menteri Lingkungan Hidup. Konsentrasi logam Pb lebih tinggi pada bagian sedimen sehingga mengindikasikan bahwa memang terjadi adsorpsi logam Pb oleh sedimen. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa proses adsorpsi logam Pb tersebut berlangsung sesuai dengan asumsi Langmuir dengan dominasi fisiosorpsi.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)