PT Fast Food Indonesia bergerak dalam bidang usaha rumah makan cepat saji yang dikenal dengan nama Kentucky Fried Chicken dan hingga tahun 1999 memiliki jumlah cabang sebanyak 164 restoran di 36 kota besar. Secara umum materi pembahasan ini didasarkan pada penelitian untuk menganalisa kepuasan konsumen terhadap Kentucky Fried Chicken di Jalan M.T. Haryono Jakarta yang meliputi kualitas, harga, pelayanan, kebersihan, kenyamanan, dan sebagainya. Sedangkan metode yang digunakan adalah dengan menyebarkan kuesioner kepada konsumen. Berdasarkan hasil pengujian tersebut diperoleh hasil bahwa konsumen puas terhadap kualitas produk Kentucky Fried Chicken dijalan M.T. Haryono. Namun konsumen kurang puas terhadap harga dan pelayanan yang diberikan. Ini dapat terlihat dari hasil penelitian yaitu Overall Mean Score kualitas produk sebesar 4,29 berada diurutan terbaik sedangkan Overall Mean Score harga dan pelayanan sebesar 2,58 dan 3,59 berada diurutan terakhir. Namun secara keseluruhan konsumen merasa puas terhadap Kentucky Fried Chicken. Dengan demikian PT Fast Food Indonesia perlu mempertahankan kinerja kerja perusahaan serta meningkatkan aspek-aspek pelayanan kepada konsumen. Kepuasan konsumen merupakan salah satu faktor penting dalam mencapai tingkat penjualan yang tinggi. |