Anda belum login :: 23 Nov 2024 06:48 WIB
Detail
ArtikelPengaruh Faktor-Faktor Motivasi terhadap Kinerja Pegawai Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bogor  
Oleh: Handayani, Prima Dessy ; Hutagaol, M. Parulian ; Affandi, M. Joko
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Jurnal Aplikasi Manajemen vol. 13 no. 3 (Sep. 2015), page 538-546.
Topik: kinerja; motivasi ekstrinsik; motivasi intrinsik
Fulltext: 798-2098-1-PB_her.pdf (174.32KB)
Isi artikelDinas Bina Marga dan Sumber Daya Air merupakan salah satu bagian dari organisasi Pemerintah Daerah di Kota Bogor yang mempunyai tugas untuk merumuskan kebijakan teknis dan memberikan pelayanan umum pada bidang bina marga dan sumber daya air. Hal ini tentunya menuntut adanya kinerja yang tinggi untuk dapat melaksanakan tugas-tugas dengan baik. Namun usaha organisasi untuk dapat meningkatkan produktivitasnya mengalami berbagai hambatan. Salah satu hambatan terbesarnya adalah penurunan kinerja karyawan yang disebabkan oleh penurunan tingkat motivasi karyawan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji faktor-faktor motivasi yang paling berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan kuesioner dengan skala semantik. Metode pengambilan sampel penelitian ini menggunakan metode probability sampling teknik proportionate stratified random sampling berdasarkan golongan. Analisis data dilakukan dengan metode analisis regresi linier berganda. Hasil analisis pengaruh faktor-faktor motivasi terhadap kinerja menunjukkan bahwa faktor-faktor motivasi kerja ekstrinsik lebih berpengaruhnya terhadap kinerja pegawai dibandingkan dengan faktor-faktor motivasi kerja intrinsik. Faktor motivasi kerja ekstrinsik yang paling berpengaruh terhadap kinerja pegawai Dinas Bina Marga dan Sumber Data Air Kota Bogor adalah kebijakan dan administrasi serta kondisi kerja.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)