Anda belum login :: 23 Nov 2024 03:25 WIB
Detail
ArtikelGambaran Tingkat Kepekaan Sosial Pengguna Smartphone di Kalangan Mahasiswa Aktif Unika Atma Jaya Kampus Semanggi  
Oleh: Hodi, Arvin Djie ; Yuanita, Claudia ; Irene, Joe ; Prabananta, Yusuf
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - tidak terakreditasi DIKTI - atma jaya
Dalam koleksi: Veritas: Jurnal Ilmiah Unit Penelitian Mahasiswa vol. 01 no. 01 (Sep. 2015), page 1-8.
Topik: teknologi; pengguna smartphone; kepekaan sosial; mahasiswa Unika Atma Jaya
Fulltext: 1-8 Gambaran Tingkat Kepekaan Sosial Pengguna Smartphone di Kalangan Mahasiswa Aktif Unika Atma Jaya Kampus Semanggi.pdf (5.11MB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: VV8
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Isi artikelPerkembangan ilmu pengetahuan yang sangat pesat berpengaruh pada perkembangan teknologi, terutama pada bidang komunikasi yang ditandai dengan peningkatan pengguna smartphone. Fenomena banyaknya pengguna smanphone menjadi perhatian terkait tingkat kepekaan sosial penggunanya di masyarakat. Wawancara terhadap 12 mahasiswa Unika Atma Jaya menunjukkan hasil penggunaan smartphone berlangsung selama hampir sehari penuh, kecuali saat mandi dan tidur. Manusia sendiri pada hakikatnya merupakan makhluk sosial yang tidak dapat hidup tanpa peran dari orang lain. Peran tersebut terwujud melalui komunikasi yang merupakan syarat terjadinya interaksi sosial, interaksi sosial sendiri dilandasi oleh kepekaan sosial. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran tingkat kepekaan sosial pengguna smartphone di kalangan mahasiswa aktif Unika Atma Jaya Kampus Semanggi. Subjek penelitian berjumlah 271 orang mahasiswa aktif Unika Atma Jaya Kampus Semanggi yang menggunakan smartphone. Penelitian dilakukan dengan membagikan kuesioner peneliti yang berisi 11 item skala Likert secara online dengan teknik accidental sampling melalui aplikasi Google Form. Analisis data dilakukan dengan mencari rata-rata, nilai tengah, modus, dan perhitungan persentil. Hasil menunjukkan tingkat kepekaan sosial mahasiswa aktif Unika Atma Jaya Kampus Semanggi pengguna smartphone tergolong sedang yang berarti pengguna smartphone cukup memiliki kemampuan menginterpretasikan situasi sosial dengan tepat.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.03125 second(s)