Anda belum login :: 23 Nov 2024 00:38 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Cerita Rakyat dalam Format Buku Audio Digital untuk Belajar Bahasa Inggris (Folklore on Digital-Audio Book For English Learning)
Oleh:
Indriastuti, Faiza
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi:
Jurnal Teknodik vol. 19 no. 02 (Aug. 2015)
,
page 183-194.
Topik:
Pembelajaran Bahasa Inggris
;
Cerita Rakyat Dwibahasa
;
Buku Audio Digital
;
English Learning
;
Bilingual Folklore
;
Digital-Audio Book
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
JJ128
Non-tandon:
1 (dapat dipinjam: 0)
Tandon:
tidak ada
Lihat Detail Induk
Isi artikel
Penguasaan bahasa asing, terutama bahasa Inggris, adalah mutlak diperlukan di era pasar global Ini. Sayangnya, tidak semua peserta didik mempunyai kompetensi yang sama dalam penguasaan bahasa asing tersebut. Sebagian besar permasalahan adalah pada penguasaan kompetensi menyimak yang kemudian berdampak pada kemampuan bertutur (speaking dan pronounciation). Beberapa permasalahan yang ditemukan di lapangan yang menghambat pencapaian penguasaan kompetensi tersebut, diantaranya adalah kurangnya media pembelajaran yang menarik dan mampu menjembatani kesenjangan tersebut. Kajian ini difokuskan pada pengembangan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), yaitu pengembangan buku audio digital untuk membantu meningkatkan kompetensi menyimak dan bertutur dalam pembelajaran bahasa Inggris bagi peserta didik. Konten yang digunakan dalam buku audio digital adalah cerita rakyat dalam bentuk dwibahasa. Hasil kajian ini menunjukkan perlunya pengembangan konten yang tidak hanya terbatas pada bahasa asing saja, namun juga pada bahasa daerah. Ketersediaan media audio pembelajaran ini dinilai dan diharapkan mampu menjembatani kesenjangan tersebut. Melalui kelebihan-kelebihan media tersebut, peserta didik diharapkan dapat termotivasi untuk menguasai kompetensi bahasa Inggris terutama kemampuan menyimak dan bertutur. Selanjutnya, pemanfaatan buku audio digital ini diharapkan dapat membantu peserta didik dengan mode belajar auditif serta membantu peserta didik tunanetra dan disleksia atau gangguan bahasa dalam mempelajari bahasa asing.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)