Anda belum login :: 23 Nov 2024 22:00 WIB
Detail
ArtikelHubungan Relasional Strategi Resource-Based View dan Entrepreneurial Skill terhadap Inovasi dan Keunggulan Kompetitif Lembaga Bimbingan Belajar di Wilayah Malang  
Oleh: Winoto, Agung Budi ; Hadiwidjojo, Djumilah
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Jurnal Aplikasi Manajemen vol. 13 no. 2 (Jun. 2015), page 326 - 334.
Topik: resource-based view; entrepreneurial skill; inovasi; keunggulan kompetitif; lembaga bimbingan belajar; innovation; competitive advantage; course institutes
Fulltext: 773-2020-1-PB_ros.pdf (176.56KB)
Isi artikelPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas strategi resource-based view dan entrepreneurial skill terhadap kemampuan inovasi dan keunggulan kompetitif lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang. Penelitian ini menggunakan 134 sampel dari total 202 populasi jumlah lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang. Penelitian dilakukan dengan memilih lembaga bimbingan belajar yang telah beroperasi minimal tiga (3) tahun, serta responden yang menjabat sebagai pengelola aktif pada masing-masing lembaga bimbingan belajar. Alat analisis penelitian ini adalah menggunakan data primer dengan metode wawancara, kuesioner, dan observasi data pendukung lainnya yang merupakan data sekunder. Hasil analisis data menunjukkan bahwa strategi resource-based view berpengaruh lebih dominan terhadap inovasi dan keunggulan kompetitif pada lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang. Selain itu, entrepreneurial skill juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Inovasi dan Keunggulan Kompetitif lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang. Hasil analisis data juga menyimpulkan variabel inovasi berpengaruh terhadap variabel keunggulan kompetitif pada lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai wacana lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang untuk mengembangkan usahanya. Strategi resource-based view, entrepreneurial skill, inovasi serta keunggulan kompetitif lembaga bimbingan belajar di wilayah Malang memerlukan pengembangan terus menerus demi perbaikan mutu pendidikan non-formal dimasa mendatang.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)