Anda belum login :: 23 Nov 2024 03:48 WIB
Detail
ArtikelAnalisa Keselamatan Kerja Guna Meminimalisir Tingkat Kecelakaan Kerja Dengan Pendekatan Manajemen Resiko  
Oleh: Sukanta
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: Prosiding Seminar Nasional Teknik Industri Badan Kerjasama Penyelenggara Pendidikan Tinggi Teknik Industri (BKSTI) 2014: Bukittinggi, 2-4 September 2014, page 5: 228-234.
Topik: Keselamatan kerja; FMEA; manajemen risiko
Fulltext: 37. bksti7-543 (Sukanta) 228-234.pdf (324.61KB)
Isi artikelIndustri kecil Indonesia masih kurangnya pemahaman dan kesadaran keselatan dan kesehatan kerja, sehingga kegiatan proses produksi banyak terjadi kecelakaan kerja. Kecelakaan kerja merupakan kejadian yang dapat disebabkan oleh minimnya peralatan dan fasilitas alat pelindung diri (APD), metode kerja yang kurang baik, pekerja yang tidak disiplin dan perusahaan kurangnya penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Tujuan penelitian ini bahwa untuk mengidentifikasi potensi bahaya, menganalisis pelaksanaan keselamatan kerja dengan manajemen resiko dan mengetahui tingkat kecelakaan serta pengendalian risiko. Metode penelitian ini pengumpulan data primer dan sekunder seperti data-data perusahaan, wawancara, pengamatan langsung. Objek penelitian pada industri kecil pembuatan batu gamping dengan proses produksi manual mulai proses penggalian sampai proses finishing. Pengukuran dalam penelitian ini dengan pengukuran frekuensi kekerapan, tingkat severity kekerapan serta membandingkan tingkat frekuensi safe T-score. Sedangkan analisis data dengan pendekatan manajemen resiko yaitu metode Failure Mode Effect Analysis (FMEA). Hasil penelitian ini bahwa kaki terpukul palu, muka terkena serpihan, terjatuh saat menata dan membongkar serta kaki melepuh dapat teridentifikasi. Dengan demikian, maka upaya untuk mengurangi tingkat kecelakaan tersebut dilakukan pengendalian risiko melalui pemasangan poster, simbol himbauan K3, penggunaan alat pelindung diri (APD) dan pengarahan pihak yang berwenang. Selain itu, pentingnya penerapan usulan program keselamatan kerja secara periodik.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)