Anda belum login :: 22 Nov 2024 17:36 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Aktivitas pengasuhan anak pada ibu usia remaja
Oleh:
Puspita, Irene
;
Widyawati, Yapina
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - tidak terakreditasi DIKTI - atma jaya
Dalam koleksi:
Manasa: Jurnal Ilmiah Psikologi vol. 2 no. 1 (Jun. 2013)
,
page 1-14.
Topik:
pengasuhan
;
ibu usia remaja
;
parenting
;
adolescence mother
;
JABFUNG-YW-2015-05
Fulltext:
04_Aktivitas_pengasuhan_anak_ibu_remaja.pdf
(161.32KB)
Isi artikel
Pengasuhan merupakan segala tindakan yang dilakukan oleh orang dewasa kepada anak-anak dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Peran orangtua biasanya dialami ketika seseorang berada pada tahap dewasa muda, yaitu pada rentang usia 20 hingga 30 tahun.Dewasa ini, peran menjadi orangtuadapat juga terjadi di usia remaja. Banyak remaja yang akhirnya menjalani peran sebagai orangtua. Hal tersebut dapatdisebabkan oleh berbagai hal. Anak yang lahir dari ibu yang masih remaja akan mengalami beberapa risiko dalam hal fisik dan kognitif. Hanya saja hal ini tidak dapat mengubah peran pengasuhan yang menjadi tugas dan tanggung jawab seorang ibu. Dari penelitian ini ingin diketahui gambaran aktivitas pengasuhan yang dilakukan oleh ibu usia remaja kepada anaknya.Metode penelitian kualitatif yang digunakanadalah teknik wawancara berdasarkan teori pengasuhan menurut Hoghughi. Subyek pada penelitian ini adalah 4orangibu usia remaja akhir dan memiliki anak karena hubungan seksual pra nikah. Berdasarkan hasil penelitian, anak dari ibu usia remaja tumbuh sesuai dengan tahap perkembangannya dan mendapatkan pengasuhan yang tampak dalam aktivitas perhatian, kontrol, dan perkembangan. Ibu usia remaja juga mampu dalam memenuhi kebutuhan dirinya dan dapat mengambil keputusan sendiri selayaknya pada tahap perkembangan dewasa muda. Hal tersebut tampak banyak dipengaruhi oleh dukungan sosial orang di sekitarnya.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0 second(s)