Anda belum login :: 23 Nov 2024 19:57 WIB
Detail
BukuPerencanaan dan Pengawasan Produksi Kemasan Fleksibel pada PT Samudra Montaz Packaging Industries
Bibliografi
Author: Suryaningsih, Maria Hyasinta E.S. ; Supranto, Johannes (Advisor)
Topik: Produksi; PRODUCTION; Kemasan; Perencanaan; Pengawasan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 1998    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Maria Hyasinta Endang Sarie Suryaningsih's Undergraduate Theses.pdf (2.26MB; 6 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEM-3144
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
PT. Samudra Montaz Packaging Industries berkantor pusat di Jalan Batu Tulis Raya No. 21, Jakarta Pusat. Dan memiliki dua lokasi pabrik yakni di Jalan Pahlawan Revolusi No. 74 Pondok Bambu, Jakarta Timur dan di Kawasan Industri Lippo Cikarang. Perusahaan ini merupakan perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam bidang pembuatan kemasan atau pembungkus fleksibel, yang mana kegiatannya terbagi dua bidang kegiatan besar yakni convert atau fine flexible packing (kemasan bentuk) dan packing (pengemasan). Dalam melakukan produksinya, perusahaan menggunakan sistem pemesanan dari konsumennya (job order proces), Konsumen-konsumen perusahaan ini bukan perorangan melainkan perusahaan atau pabrik-pabrik lain. Kedudukan tertinggi dipegang oleh presiden direktur merangkap sebagai pemilik perusahaan, yang dalam melakukan tugasnya dibantu oleh para direktur, para manager yang membawahi tiap departemen dan para staf karyawannya. PT. Samudra Montaz Packaging Industries selaku melakukan perencanaan dan pengawasan bagi produksinya, dimana perencanaan itu bertujuan agar dapat menentukan usaha-usaha dan tindakan-tindakan apa yang akan dilakukan dalam proses produksi. Perencanaan yang dibuat pada perusahaan ini adalah perencanaan jangka pendek karena produk kemasan fleksibel yang dihasilkan berdasarkan atas permintaan dari pelanggan sehingga didasarkan dari rutinitas pemesanan. Jadi setiap pelanggan yang rutin memesan, perusahaan sudah mempersiapkan perencanaan produksinya dan segera dilakukan proses pembuatannya. Adapun hambatan yang sering terjadi adalah masalah pengadaan bahan baku dan bahan pembantu yang kebanyakan masih impor dari luar negeri karena di dalam negeri bahan yang dibutuhkan masih kurang dan tidak mencukupi. Penyusunan perencanaan produksi pada perusahaan ini sangat memperhatikan antara lain: jumlah kuantitas dari produk yang diproduksi, keadaan bahan baku dan bahan pembantu, keadaan tenaga kerja, waktu penyelesaian, kapasitas mesin, dan pembuatan silinder desain pada kemasan atau pembungkus. Semua itu diperlukan untuk memenuhi standar mutu perusahaan dalam ketepatan gambar dan desain, ketepatan dan kesamaan warna cetak, kerataan material, kerapian proses akhir, dan kasamaan ukuran sesuai permintaan. Tahap-tahap proses produksi pada PT. Samudra Montaz Packaging Industries adalah: dimulai dengan proses cetak atau printing, proses pelapisan atau extruder laminating, setelah itu dilanjutkan dengan proses pembelahan atau slitting, kemudian proses bag making atau pembuatan kantong, dan terakhir proses packing atau pengemasan.Pada setiap proses produksi ini selalu dilakukan pengawasan produksi dan banyak hasil yang diperoleh dari pengawasan tersebut sepperti: adanya penghematan jam kerja mesin dan tenaga listrik, penghematan jam kerja proses produksi, penghematan bahan baku dan bahan pembantu, ketepatan waktu penyelesaian, dan mutu produk yang memenuhi standar. Sedangkan pengawasan produksi yang dilakukan yakni pengawasan bahan baku dan bahan pembantu, tenaga kerja, proses produksi, dan pengawasan mutu. Dengan adanya perencanaan dan pengawasan produksi ini perusahaan dapat melakukan efisiensi dan efektivitas produksinya dengan baik, sehingga perusahaan dapat mencapai tujuannya untuk memperoleh keuntungan dan memberikan kepuasan kepada para pelanggannya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.1875 second(s)