Anda belum login :: 23 Nov 2024 04:09 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Analisis Dampak Perpajakan Terhadap Reksa Dana dan Upaya Pemecahannya
Oleh:
Pasaribu, Riel
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional - tidak terakreditasi DIKTI - atma jaya
Dalam koleksi:
Jurnal Ekonomi dan Bisnis vol. 2 no. 1 (Feb. 2002)
,
page 1-12.
Topik:
Dampak Ketentuan Perpajakan
;
Pertumbuhan Reksa Dana
;
Minat para Investor
;
Industri Reksa Dana
;
Azas Equity
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
JJ100.1
Non-tandon:
1 (dapat dipinjam: 0)
Tandon:
tidak ada
Lihat Detail Induk
Isi artikel
Kebijakan perpajakan terhadap reksa dana yang menempatkan fund dan reksa dana sebagai obyek pajak secara potensial dapat menghambat atau memperlambat pertumbuhan reksa dana karena dalam perhitungannya menyamaratakan seluruh pemodal tanpa memperhatikan jumlah atau nilai investasi masing-masing pemodal. Karena pajak dikenakan pada level find maka seluruh pemodal; baik individual, badan hukum berbentuk PT, Yayasan, Dana Pensiun atau Asuransi diperlakukan sama. Oleh karena itu, bagi investor tertentu, misalnya Dana Pensiun - yang selama ini menikmati perlakuan khusus di bidang perpajakan - menjadi kurang tertarik melakukan investasi reksa danae Akan lebth menguntungkan bila lembaga tersebut menginvestasikan dananya secara langsung. Pengenaan pajak pada level fund bersifat ambivalensi, yaitu di satu sisi mencoba memberikan sweetener kepada investor tertentU, namun di sisi lain hat tersebut sulit direalisasikan atau tidak acceptable bila dilihat dalam praktik. Pengenaan pajak terhadap usaha Reksa Dana menimbulkan dampak negatif terhadap pertumbuhan industri reksa dana di Indonesia. Di sisi lain pemerintah berusaha mendorong masyarakat untuk melakukan investasi melalui reksa dana. Dengan pengenaan pajak ini terlihat jelas bahwa reksa dana kurang mempunyai keunggulan kompetitif dibandingkan dengan instrumen investasi lainnya.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)