Anda belum login :: 23 Nov 2024 06:36 WIB
Detail
ArtikelPerancangan Teknik Penangkapan Gas Karbon Dioksida pada Unit Amine di Industri Pengolahan Migas dengan Teknologi Carbon Capture  
Oleh: Amin, Idi
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: Prosiding Seminar Nasional Riset & Teknologi Terapan (Ritektra) "Sinergi Ilmu dalam Inovasi Teknologi Untuk Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat", Jakarta 26-27 September 2013, page 81-83.
Topik: CO2; unit amine; aspen plus; MEA; MDEA.
Fulltext: Perancangan Teknik Penangkapan Gas Karbon Dioksida pada Unit Amine di Industri Pengolahan Migas dengan Teknologi Carbon Capture hal 81-83.pdf (179.62KB)
Isi artikelTujuan dari penelitian ini adalah merancang teknik proses penangkapan gas karbon dioksida (CO2) dalam proses Unit Amine pada industri pengolahan minyak dan gas (migas). Penelitian ini berdasarkan pada pengumpulan data hasil produksi gas buang dari industri pengolahan migas dan perancangan teknik proses penangkapan CO2 dengan menggunakan program rancangan Aspen Plus pada variasi jumlah stage absorber, yaitu stage 7, 8, 9, 10, 11, dan 12, dan penggunaan larutan amine monoethanolamine (MEA) serta methyldiethanolamine (MDEA) sebagai absorbent. Hasil perancangan teknik menunjukkan bahwa proses penangkapan CO2 yang paling efisien adalah pada stage 12 absorber dengan MDEA sebagai absorbent dengan efisiensi removal sebesar 96,79%.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)