Anda belum login :: 23 Nov 2024 00:32 WIB
Detail
ArtikelAnalisis Pengaruh Institusi terhadap Strategi dan Kinerja Badan Usaha Milik Negara (BUMN)  
Oleh: Siswaji, Bambang ; Nunung, Nuryartono ; Arifin, Bustanul ; Didu, Muhammad. S
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Jurnal Manajemen Teknologi vol. 12 no. 3 (2013), page 220-234.
Topik: kinerja perusahaan; analisis historis institusi; strategi berbasis institusi; badan usaha milik negara; pemodelan persamaan struktural
Fulltext: 545-1727-1-PB.pdf (274.36KB)
Isi artikelBerdasarkan literatur, institusi mempengaruhi strategi yang selanjutnya mempengaruhi kinerja perusahaan (Peng et al. 2009); dalam hal ini, institusi dipahami sebagai aturan main yang menjadi kendala/batasan perusahaan. Jika hubungan ini berlaku bagi BUMN, maka perbaikan institusi akan mendukung peningkatan kinerja BUMN. Tujuan penelitian adalah untuk mengkonfirmasi hubungan institusi-strategi dan strategi-kinerja di lingkungan BUMN, dan membuktikan adanya hubungan langsung antara institusi dan kinerja BUMN. Data pendapat ahli berdasarkan skala Likert telah dikumpulkan dan dianalisis menggunakan structural equation modeling, dan menghasilkan: 1) institusi secara signifikan mempengaruhi strategi BUMN; 2) strategi tidak mempengaruhi kinerja BUMN secara signifikan; 3) institusi secara langsung mempengaruhi kinerja BUMN. Penelitian ini dilengkapi dengan analisis historis institusi untuk menelusuri bagaimana institusi timbul dan berlaku bagi BUMN. Serangkaian peristiwa dalam sejarah BUMN telah menjadi faktor penentu yang membentuk faktorfaktor institusional yang berlaku bagi BUMN. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa institusi yang kondusif adalah penting untuk peningkatan kinerja BUMN, dan diperlukan waktu dan upaya yang konsisten untuk mengembangkannya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)