Anda belum login :: 23 Nov 2024 00:38 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Pergeseran Makna dalam Busana Tradisional Melayu Dulu dan Kini di Malaysia
Oleh:
Hassan, Hanisa
;
Zaman, Biranul Anas
Jenis:
Article from Proceeding
Dalam koleksi:
Semiotik, Pragmatik dan Kebudayaan: Kumpulan makalah seminar
,
page 1-18.
Topik:
busana tradisional Melayu
;
modern dan semiotika
Fulltext:
makalah Hanisa Hassan.pdf
(358.78KB)
Isi artikel
Busana merupakan satu medium komunikasi yang membawa pesan-pesan visual dan terdapat pada keseluruhan tubuh seseorang. Selain berperan untuk melindungi tubuh, busana juga bisa membawa pesan-pesan tertentu. Perubahan jaman telah membawa busana mengalami penyesuaian sesuai dengan perubahan aktivitas yang ada, dan perkembangan selanjutnya busana itu juga dapat membawa pesan-pesan sosial seperti identitas budaya, kepercayaan, ekspresi diri, hierarkis, kekuasaan dan sebagainya. Perubahan pesan ini memberi indikasi yang berbeda dalam masyarakat Melayu modern sekaligus melenyapkan pengertian tradisinya yang mendukung nilai-nilai Melayu. Fokus kajiannya adalah pada artifak busana Melayu tradisional, yang digunakan hingga jaman modern di Malaysia dengan membuat analisis deskriptif terhadap bentuk, makna dan relasi pesan yang terdapat didalamnya, melalui dokumen visual, teks dan wawancara untuk mengetahui perubahan pemaknaannya di masa lalu dan kini. Hasil yang diperoleh, adalah terdapat pergeseran visual, pemaknaan serta nada gaya pemakaian yang signifikan antara busana tradisional Melayu masa dahulu dan kini.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)