Perkembangan teknologi pada dewasa ini sangat pesat, dan sejalan dengan itu penggunaan penginderaan jauh semakin hari semakin digunakan. Mengingat jasa yang amat berguna bagi pembangunan, kian hari kian canggih cara kerja penginderaan jauh khususnya dengan wahana satelit adalah salah satu langkah memecahkan persoalan diatas. Kemajuan dan perkembangan dari teknologi tersebut antara lain telah dipergunakan sensor yang tidak saja mampu mengindera di daerah spektrum tampak dan infra merah pantulan, akan tetapi juga di daerah infra thermal. Seseorang yang hendak mengadakan pemotretan jarak jauh, harus lebih dahulu mempersiapkan diri seperti pengenalan medan, keadaan cuaca dan lain-lain. Hal ini mempengaruhi hasil intepretasi tadi. Dengan satelit, tentu akan dijelajahi daerah yang luas. Akan tetapi detail daerah semakin berkurang. |