Anda belum login :: 23 Nov 2024 03:46 WIB
Detail
ArtikelFetal Monitor Calibration among Public Hospitals in Indonesia  
Oleh: Despitasari, Mieska ; Hendarwan, Harimat ; Trihono
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: Health Science Journal of Indonesia vol. 04 no. 01 (Jun. 2013), page 7-10.
Topik: Kalibrasi; Monitor Janin; Rumah Sakit; Calibration; Fetal Monitor; Hospital
Fulltext: H25 v4(1) jun13 p7,win.pdf (22.32KB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKPM
    • Nomor Panggil: H25.1
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
  • Perpustakaan FK
    • Nomor Panggil: H25.K
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 1)
    • Tandon: tidak ada
   Reserve Lihat Detail Induk
Isi artikelLatar belakang: Kalibrasi berkala alat diagnostik termasuk di rumah sakit (RS) sangat penting untuk diagnosis yang akurat. Riset fasilitas kesehatan (Rifaskes) 2011 di RS di Indonesia mengumpulkan data termasuk kalibrasi monitor janin. Tujuan analisis ialah untuk mengidentifi kasi faktor dominan terhadap kalibrasi berkala monitor janin di RS. Metode: Analisis data memakai sebagian data Rifaskes 2011 di antara RS yang mempunyai monitor janin. Untuk mengidentifi kasi faktor dominan terhadap RS yang melakukan kalibrasi tepat waktu dibandingkan dengan yang tidak melakukan kalibrasi monitor janin digunakan pendekatan risiko relatif. Hasil: Dari 297 RS yang memenuhi kriteria inklusi yang memiliki monitor janin, sebanyak 82 RS (27,6%) melakukan kalibrasi monitor tepat waktu, dan 132 RS tidak melakukan kalibrasi. Rumah sakit terakreditasi dibandingkan dengan RS tidak terakreditasi lebih banyak yang melakukan kalibrasi monitor janin. Dibandingkan dengan RS yang tidak terakreditasi, RS yang terakreditasi untuk 5 pelayanan, untuk 12 pelayanan, dan 16 pelayanan berpeluang masing-masing 2,2 kali lipat, 2 kali lipat, dan 3,4 kali lipat untuk melakukan kalibrasi tepat waktu monitor janin. Kesimpulan: Rumah sakit yang terakreditasi dibandingkan dengan RS tidak terakreditasi lebih banyak yang melakukan tepat waktu kalibrasi monitor janin.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)