PLC seperti digunakan dalam industri untuk pengaturan proses pada dasarnya merupakan penyambungan terminal dengan terminal melalui pengendalian. Prinsip penyambungan tersebut dapat dimanfaatkan untuk pengendalian penyambungan hubungan 2 pesawat telepon untuk menyelenggarakan komunikasi suara. Pemrograman PLC dengan diagram Ladder memudahkan penyempurnaan dalam pengendalian hubungan (routing). Kelebihan terminal masukan dan keluaran pada pengaturan proses dalam industri dapat dimanfaatkan untuk pengendalian penyambungan komunikasi suara antar bagian-bagian yang terlibat di dalam proses. |