Dibuat sebuah alat komunikasi yang dapat memancarkan dan menerima sinyal informasi dalam dua arah dengan menggunakan satu buah antena. Sinyal pembawa (carrier) dimodulasi secara modulasi frekuensi oleh sinyal suara dengan metode langsung. Untuk berkomunikasi dalam daerah very high frequency, frekuensi pembawa diolah oleh rangkaian pengali frekuensi tiga tingkat dan diperkuat oleh penguat daya RF. Sinyal RF diterima oleh bagian penerima dan diolah kembali untuk diambil sinyal informasinya. Bagian penerima mempunyai perlengkapan seperti rangkaian pengukur sinyal dan rangkaian squelch. |