Antar muka yang dibuat berfungsi sebagai sarana penghubung antara komputer dengan kunci proteksi. Untuk menguji antar muka ini digunakan suatu sistem yang terdiri dari komputer, kunci proteksi, perangkat lunak uji dan perangkat lunak yang diproteksi serta antar muka tersebut. Kunci proteksi yang digunakan adalah kunci proteksi yang biasa dipasang pada paralel port, karena antar muka yang dibuat bekerja seperti halnya antar muka paralel yang terdapat pada komputer. |