Produk kosmetika saat ini semakin diminati oleh kaum wanita. Salah satunya adalah produk perawatan wajah, yaitu; cleansing cream, fresherner dan moisturising. Para wanita pada saat ini mempunyai peran ganda, selain sebagai ibu rumah tangga juga karyawati atau pegawai pada suatu instansi, sebagai aktualisasi diri. Wanita berkerja atau berkarya banyak dituntut untuk tampil cantik dan menarik. Oleh karena itu untuk menjaga dan merawat kecantikannya, wanita membutuhkan produk kosmetika perawatan, yaitu cleansing cream, freaherner dan moisturising. Dalam memilih dan membeli kosmetika seorang wanita mempunyai berbagai motif yang mendorong mereka untuk berperilaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil, motivasi dan pertimbangan konsumen memilih dan membeli kosmetika perawatan wajah tersebut. Hasil penelitian yang dilakukan ditemukan bahwa, konsumen memilih dan membeli kosmetika perawatan wajah memperhatikan atribut produk (harga, merek, cita rasa, kecocokan pada kulit), mempunyai alasan, pendapat dan harapan, yaitu untuk menghilangkan debu pada wajah, menimbulkan rasa percaya diri setelah memakai kosmetika dan dihargai oleh orang lain. Bertujuan untuk menjaga dan merawat kebersihan, kesehatan dan kecantikan kulit dan wajahnya. Konsumen memilih dan membeli kosmetika perawatan wajah kurang memperhatikan kemasan dan produk buatan luar negeri atau dalam negeri. |