Anda belum login :: 24 Nov 2024 20:39 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Sumbangan Kultur Sekolah, Pendidikan Agama Katolik, dan Pendidikan Keluarga Terhadap Sikap Siswa SD
Oleh:
Dapiyanta, Franciscus Xaverius
Jenis:
Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi:
Jurnal Penelitian Lembaga Penelitian Universitas Sanata Dharma vol. 12 no. 02 (May 2009)
,
page 125-146.
Topik:
Kultur
;
Pendidikan
;
Sikap
Ketersediaan
Perpustakaan PKPM
Nomor Panggil:
J89.1
Non-tandon:
1 (dapat dipinjam: 0)
Tandon:
tidak ada
Lihat Detail Induk
Isi artikel
Pada akhir-akhir ini, masyarakat kita dirasa semakin mengalami kemunduran budaya. Hal ini, antara lain dapat dilihat dari tetap maraknya tindak korupsi , tindak kekerasan, kecurangan akademik, dan "tim sukses sekolah". Budaya adalah pola perilaku lahir dan batin. Perilaku sangat dipengaruhi oleh sikap/nilai. Kemunduran budaya berarti mundurnya sikap dan penghargaan nilai-nilai. Pengembangan sikap dan penghargaan terhadap nilai-nilai sangat dipengaruhi oleh pendidikan yang berjalan di masyarakat. Lemahnya sikap dan penghargaan nilai-nilai berarti juga gagalnya pendidikan, khususnya pendidikan nilai yang berjalan di masyarakat, keluarga dan sekolah. Dalam konteks situasi di atas penelitian ini dilakukan dengan maksud untuk mengetahui seberapa besar sumbangan kultur sekolah, mata pelajaran Pendidikan Agama Katolik, dan pendidikan dalam keluarga terhadap sikap siswa SD. Penelitian ini merupakan penelitian expostfacto dan bersifat studi kasus di SD Kanisius Kalasan, Sleman, DIY. Teknik sampling yang digunakan ialah Purposif, dengan sampel seluruh siswa kelas 4, 5, dan 6. Instrumen yang digunakan ialah perbedaan semantik, skala likert, dan studi dokumen. Teknik analisis yang digunakan ialah analisis deskriptif untuk mengetahui mean dan analisis regresi untuk mengetahui hubungan antara variabel bebas dan terkait, dengan unit analisis sikap jujur, disiplin, tanggung jawab, dan solidaritas. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa terdapat sumbangan yang berarti dan signifikan dari kultur sekolah dan pendidikan dalam keluarga terhadap sikap siswa. Adapun mata pelajaran PAK tidak memberi sumbangan yang berarti terhadap sikap siswa.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)