Anda belum login :: 23 Nov 2024 15:35 WIB
Detail
ArtikelPengembangan Kriteria Status Mutu Ekosistem Danau Sebagai Bagian dari Indikator Pengelolaan Terpadu Wilayah Sungai  
Oleh: Irianto, Eko Winar ; Triweko, Robertus Wahyudi ; Yudianto, Doddi
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: Jurnal Teknik Hidraulik vol. 01 no. 01 (Jun. 2010), page 27-42.
Topik: Ekosistem waduk; Status Mutu Ekosistem Danau (SMED); pengelolaan DAS terpadu; Waduk Saguling; Waduk Sutami.
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKPM
    • Nomor Panggil: J132
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelTingginya laju pencemaran yang terjadi pada DAS yang mengalir ke dalam waduk akan berdampak kepada penurunan kualitas air di dalam waduk. Sehubungan dengan belum dirumuskannya status mutu ekosistem bagi waduk, studi ini menyajikan penilaian terhadap hasil capaian dalam pengelolaan DAS secara terpadu dengan memanfaatkan kriteria Status Mutu Ekosistem Danau (SMED) yang ditetapkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Dengan menggunakan data-data pada Waduk Saguling dan Waduk Sutami, diketahui bahwa ekosistem kedua waduk tersebut berada dalam kondisi terancam karena terbukti tidak bisa memenuhi kriteria SMED. Agar kriteria SMED dapat dimanfaatkan secara lebih komprehensif sebagai indikator dalam pengelolaan waduk, sejumlah kriteria perlu ditambahkan, antara lain: 1) penggabungan indikator alga biru dan biodiversitas dengan memanfaatkan kriteria indeks keanekaragaman; 2) penyesuaian indikator erosi lahan yang dikaitkan dengan desain rencana laju erosi waduk; 3) penggantian indikator dampak pendangkalan danau dengan indikator dampak pendangkalan waduk yang dikaitkan dengan persentase volume tampungan mati; 4) penggabungan indikator pengambilan air untuk PLTA dan air baku terkait dengan desain hidrologi dan neraca air; 5) penyesuaian perhitungan jumlah kolam jaring apung yang diperbolehkan pada perairan waduk, 6) penyesuaian indikator status mutu air yang dikaitkan dengan baka-mutu air; 7) penambahan indeks korosivitas dan kualitas sedimen dasar waduk. Agar usulan tersebut di atas dapat digunakan sebagai tolok ukur pengelolaan waduk dan pengambilan keputusan, maka diperlukan sejumlah kajian lebih lanjut.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.03125 second(s)