Anda belum login :: 22 Nov 2024 19:26 WIB
Detail
BukuAdaptasi Mahasiswa Indonesia Timur dan Timor Leste dalam Mengikuti Perkuliahan di FEB UAJ
Bibliografi
Author: Baskoro, Josef Tjahjo ; Anggarani, Asih
Topik: Adaptasi; Mahasiswa Indonesia Timur; Adaptasi Perkuliahan
Bahasa: (ID )    
Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Naskah Karya Ilmiah (NKI) dengan Registrasi Karya Ilmiah (RKI)
Fulltext:
Abstract
Keterbukaan Unika Atma Jaya menerima mahasiswa yang berasal dari Indonesia Timur merupakan bentuk dukungan pada upaya pemerintah dalam pemerataan pendidikan terutama untuk wilayah 3T melalui program beasiswa. Dengan persiapan melalui proses seleksi dan pembekalan di daerah, para mahasiswa dikirim untuk belajar di Unika Atma Jaya, terutama di Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Selama menjalani proses pendidikan, ternyata didapatkan kinerja studi sebagian besar dari mereka tidaklah memuaskan. Terdapat kesenjangan yang menyertai proses adaptasi mereka kuliah di Unika Atma Jaya. Penelitian yang dilakukan untuk mengetahui bagaimana kondisi awal para mahasiswa tersebut dan bagaimana kondisi itu berpengaruh terhadap proses adaptasi studi. Sebanyak 30 mahasiswa didapat sebagai sampel penelitian melalui pengumpulan data online. Analisis Regresi yang dilakukan mendapatkan hasil bahwa persiapan diri mereka belumlah optimal dan ini berakibat pada adaptasi studi dalam hal kesiapan studi, partisipasi perkuliahan dan keterlibatan dengan komunitas kampus. Semakin mereka mempersiapkan diri, semakin lancar juga proses adaptasi yang dijalani. Adaptasi studi ini berpengaruh terhadap kenyamanan mereka dalam studi yang pada akhirnya akan berdampak pada kinerja studi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)