Anda belum login :: 23 Nov 2024 21:07 WIB
Detail
BukuPenerapan Pendekatan Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Siswa Kelas III SDN Kembangan Utara 09
Bibliografi
Author: Sihotang, Natasya Verawati ; Stevanus, Ivan (Advisor)
Topik: Pendekatan Pembelajaran; Pembelajaran Inkuiri Terbimbing.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Pendidikan dan Bahasa Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggali pendekatan pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap siswa kelas III SDN Kembangan Utara 09 sebagai salah satu membantu dan memudahkan guru dalam menerapkan pendekatan pembelajaran yang bervariatif karena guru mengalami kesulitan dalam membantu siswa dalam berpikir kritis dan meningkatkan keterampilan tertentu, Penyebabnya ialah karena masih ada guru yang menerapkan pendekatan pembelajaran tradisional terlihat dari teknik mengajar dan materi pembelajaran yang masih menggunakan buku,modul cetak, dan lembar kerja siswa (LKS) pendekatan ini sering kali hanya melibatkan ceramah yang dapat membuat siswa merasa bosan selama proses pembelajaran. Sehingga peneliti melakukan penerapan memungkinkan yang tidak hanya berfokus terhadap materi pelajaran tetapi juga mengoptimalkan potensi siswa. Pendekatan pembelajaran inkuiri terbimbing cocok untuk siswa disekolah dasar dan dapat dilakukan pada semua mata pelajaran. Pendekatan pembelajaran inkuiri terbimbing dapat menempatkan siswa sebagai pusat pembelajaran yang dapat meningkatkan rasa percaya diri pada siswa dengan memberikan kesempatan untuk berpartisipasi aktif Penelitian menggunakan metode kualitatif yang bertujuan untuk memperoleh gambaran secara menyeluruh dan mendalam mengenai isu atau fenomena di lingkungan sosial. Pengumpulan data dengan menggunakan wawancara dan observasi dilakukan kepada siswa kelas III SDN Kembangan Utara 09. Kemudian, data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis isi. Hasil penelitian menunjukkan keaktifan,keterampilan,pendapat dan berpikir siswa yang bervariasi. Berdasarkan hasil data yang sudah dianalisis, maka dapat disimpulkan beberapa hal. Para siswa menganggap bahwa proses pembelajaran dengan pendekatan inkuiri terbimbing memberikan pengalaman yang menyenangkan. Siswa menikmati aktivitas seperti menyimak video dan berdiskusi dalam kelompok. Namun, siswa kurang menyukai kegiatan yang melibatkan menulis atau mengerjakan. Dapat disarankan kepada guru memanfaatkan berbagai sumber untuk merancang perencanaan pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap siswa sekolah dasar.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.1875 second(s)