Anda belum login :: 22 Nov 2024 23:01 WIB
Detail
BukuGambaran Proses Regulasi Emosi pada Remaja Akhir dengan Orang Tua yang Bercerai
Bibliografi
Author: Cinderakasih, Lovena Betihati ; Widyawati, Yapina (Advisor)
Topik: regulasi emosi remaja; remaja akhir; orang tua bercerai
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Remaja akhir, yang berada pada usia 18-21 tahun adalah tahap transisi penting sebelum dewasa awal, di mana individu sering mengalami tantangan dalam regulasi emosi. Ditambah lagi apabila mereka memiliki orang tua yang bercerai sehingga mampu memengaruhi perkembangan emosinya. Remaja yang kurang mampu mengatur emosinya cenderung kurang mampu menguasai diri dan mengabaikan peraturan serta lingkungan sekitarnya saat mengalami emosi yang intens. Penting bagi setiap individu pada tahap ini untuk memiliki kemampuan mengelola emosi dan tindakan emosional mereka dengan baik. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran regulasi emosi pada remaja akhir yang memiliki orang tua yang bercerai.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan wawancara sebagai metode pengumpulan data penelitian. Karakteristik partisipan yang diikutsertakan dalam penelitian ini adalah remaja akhir usia 18-21 tahun yang memiliki orang tua bercerai. Peneliti menggunakan analisis tematik sebagai strategi analisis data pada penelitian ini.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan cara dari partisipan dalam meregulasi emosi walaupun mencapai tuntas kelima tahapan regulasi emosi yang ada. Dua dari tiga partisipan terlihat prosesnya secara jelas, sedangkan partisipan ketiga kurang terlihat prosesnya karena terlalu terpaku dalam penyelesaian konflik secepat mungkin walaupun memang ketiga partisipan telah melewati tahapan yang sudah sesuai. Perlu diperhatikan kembali faktor intrinsik yang lainnya seperti kepribadian, religiusitas, dan jenis kelamin agar memperkuat penelitian selanjutnya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)