Anda belum login :: 23 Nov 2024 01:20 WIB
Detail
BukuHubungan antara Gratitude dan Resiliensi pada Orang Tua dengan Anak Gangguan Spektrum Autisme
Bibliografi
Author: SANTOSO, AGNES BRIGITA ; Handayani, Penny (Advisor)
Topik: Gangguan spektrum autisme; Gratitude; Resiliensi; Orang tua
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Orang tua dengan anak gangguan spektrum autisme menghadapi berbagai tantangan dan tuntutan yang lebih besar dibanding orang tua pada umumnya. Hal ini membuat resiliensi menjadi kemampuan yang sangat dibutuhkan. Salah satu faktor yang berhubungan dengan resiliensi adalah gratitude. Gratitude membantu orang tua memaknai kehidupannya secara positif sehingga dapat menghadapi tantangan selama mengasuh anak dengan autisme. Belum ada penelitian yang secara spesifik meneliti hubungan antara kedua variabel pada orang tua dari anak dengan autisme di Indonesia. Oleh karena itu, peneliti ingin mengetahui hubungan antara gratitude dan resiliensi pada orang tua dengan anak gangguan spektrum autisme. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasi. Sampel penelitian mencakup 115 orang tua yang memiliki anak usia 2-17 tahun yang sudah terdiagnosis dengan gangguan spektrum autisme, tinggal bersama anak, dan menjadi pengasuh utama anak. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner berisi Skala Bersyukur Versi Indonesia dan Parenting Resilience Elements Questionnaire (PREQ). Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah uji korelasi. Hasil uji korelasi menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara gratitude dan resiliensi pada orang tua dengan anak gangguan spektrum autisme (r = 0.609, p < 0.001). Berdasarkan hasil penelitian, orang tua dengan anak autisme disarankan untuk membangun gratitude dengan cara menerima dan mensyukuri kondisi anak sebagai anugerah dari Tuhan, menghargai setiap keunikan maupun pencapaian kecil yang ditunjukkan oleh anak, dan berbagi cerita atau pengalaman dengan sesama orang tua yang memiliki anak autisme maupun dengan tenaga profesional.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)