Anda belum login :: 23 Nov 2024 09:18 WIB
Detail
BukuHubungan Consideration of Future Consequences dengan Perilaku Mindful Consumption pada Emerging Adult di Jabodetabek
Bibliografi
Author: FERDINANTO, NATHANIA ADIUS ; Herabadi, Astrid Gisela (Advisor)
Topik: consideration of future consequences; mindful consumption; emerging adult; Jabodetabek
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Globalisasi dan budaya konsumtif telah menjadi ciri khas era modern, termasuk di Indonesia, dengan pola konsumtif yang cenderung lebih tinggi di perkotaan dibandingkan pedesaan. Akibatnya, kesejahteraan individu, lingkungan, dan keuangan terancam. Emerging adult (18-25 tahun) rentan terjebak pola ini karena perkembangan otak, pencarian identitas, dan pengaruh teman sebaya. Salah satu gaya hidup yang mendorong proses konsumsi jangka panjang adalah mindful consumption (MC), yang mengangkat konsep mindfulness dari filosofi Buddhis. Dalam melakukan MC, diperlukan kemampuan individu dalam mengalahkan keinginan saat ini untuk tujuan jangka panjang. Aspek berpikir ini terkait dengan consideration of future consequences (CFC), yang melihat sejauh mana individu mengambil keputusan berdasarkan konsekensi jangka panjang, ataupun sebaliknya. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan MC dengan CFC pada emerging adult di Jabodetabek.
Penelitian kuantitatif ini memiliki desain penelitian korelasional dengan 191 partisipan berumur 18-25 tahun yang berdomisili di Jabodetabek. Pengumpulan data dilakukan menggunakan Microsoft Forms secara daring dengan dua alat ukur, yaitu CFC-14 dan MCS yang telah diadaptasi. Spearman’s rho digunakan untuk mengukur korelasi antara kedua variabel penelitian ini.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua dimensi MC memiliki hubungan signifikan dengan dimensi CFC-F. Dimensi awareness dan temperance MC juga memiliki hubungan signifikan dengan dimensi CFC-I. Namun, tidak ada hubungan signifikan antara dimensi care dengan CFC-I. Penemuan ini menunjukkan pentingnya mempertimbangkan konsekuensi jangka panjang dari konsumsi yang dilakukan, mengingat semakin sering hal ini dilakukan, semakin meningkat pula perilaku konsumsi yang dilakukan secara sadar.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.421875 second(s)