Anda belum login :: 22 Nov 2024 23:04 WIB
Detail
BukuAnalisis Dampak Penerapan Sebelum dan Sesudah Penerapan PSAK 72 Terhadap Kinerja Keuangan Yang Mempengaruhi Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2022
Bibliografi
Author: PATRICIA, ALICIA ; Aryanindita, Gabriel Prananingrum (Advisor)
Topik: Penerapan PSAK 72; Kinerja Keuangan; Nilai Perusahaan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
PSAK 72 menjadi standar yang mengatur mengenai pengakuan pendapatan dari kontrak dengan pelanggan dan menjadi standar tunggal yang telah menggantikan standar PSAK 23. PSAK 72 telah disusun dan disahkan oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan dan berlaku secara efektif pada 1 Januari 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris terkait dampak sebelum dan sesudah penerapan PSAK 72 terhadap kinerja keuangan yang mempengaruhi nilai perusahaan. Untuk mengukur kinerja keuangan menggunakan 3 rasio keuangan yaitu current ratio, debt to asset ratio, dan net profit margin ratio sedangkan untuk mengukur nilai perusahaan menggunakan tobins’q ratio. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2022 yang terpilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan model analisis uji beda one way Anova dan uji Poshoc (Statistik Uji Turkey). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan penerapan PSAK 72 dan adanya pengaruh penerapan PSAK 72 terhadap kinerja keuangan dan nilai perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.21875 second(s)