Pandemi Covid-19 yang muncul dan mewabah ke seluruh dunia dalam jangka waktu yang lama membawa dampak yang sangat besar terhadap produktivitas masyarakat dan tentunya terhadap kondisi ekonomi. Ketidakstabilan ekonomi menyebabkan banyaknya perusahaan di berbagai sektor mengalami kemunduran, bahkan tidak sedikit yang mengalami kebangkrutan akibat dari pandemi itu sendiri. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak perubahan sentimen investor dan market timing terhadap perubahan kinerja keuangan perusahaan, akibat dari pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan data cross section perusahaan yang melakukan IPO atau penawaran umum perdana pada tahun sebelum pandemi (2019) dan yang melakukan IPO pada saat pandemi (2020). Variabel yang digunakan adalah Investor sentiment, Market timing, Size, Growth, Tangibility, dan Profitability. Hasil dari penelitian ini adalah Investor sentiment berpengaruh negatif signifikan, Market timing berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan, Size berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan, Growth berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan, Tangibility berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan, Profitability berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan Perusahaan. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa investor sentiment dan market timing memiliki kecenderungan berpengaruh negatif terhadap kinerja keuangan perusahaan. |