Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh kebijakan dividen terhadap kekayaan pemegang saham dan kinerja perusahaan pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang membagikan dividen periode 2013-2022. Data yang digunakan sebagai sampel penelitian ini menggunakan data sekunder yang dapat diambil dari laporan keuangan perusahaan sampel. Penelitian ini menggunakan variabel independen yaitu Dividend per Share, (DPS) dan Dividend Yield (DY) . Model penelitian yang digunakan adalah pada variabel Earning per Share (EPS) dan Share Price (SP) menggunakan common effect model, sedangkan pada variabel Return on asset (ROA) menggunakan fixed effect model. Penelitian menggunakan sampel sebanyak 404 perusahaan yang membagikan dividen periode 2013-2022. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Dividend per Share (DPS) tidak berpengaruh terhadap Earning per Share (EPS) dan Return on Asset (ROA). Dividend per Share (DPS) berpengaruh terhadap Share Price (SP) . Dividend Yield (DY) berpengaruh terhadap Earning per Share (EPS) dan Share Price (SP) dan tidak berpengaruh terhadap Return on Asset (ROA) |