Pandemi COVID-19 memberikan dampak yang sangat berpengaruh kepada UMKM yang mengakibatkan perekonomian menurun. Salah satu UMKM yang terkena dampak dari pandemi COVID-19 adalah Mulya PS. Mulya PS adalah suatu usaha yang menjual kebutuhan makanan hewan, seperti ayam, lele, kucing, dan lain sebagainya. Toko Mulya PS masih melakukan proses bisnis dengan cara manual dimulai dari pelanggan memesan barang, menulis dan menghitung harga menggunakan kalkulator, pembayaran harus langsung diberikan ke pemilik toko, dan tidak memiliki riwayat transaksi penjualan yang terjadi. Proses bisnis yang dilakukan secara manual tersebut tentu dapat membuat kesalahan, seperti ketidaksesuaian pada perhitungan harga serta membutuhkan waktu yang lama untuk menyelesaikan suatu transaksi pemesanan barang. Berdasarkan kendala tersebut, maka dilakukan penelitian mengenai perancangan sistem informasi UMKM Mulya PS dalam pembuatan aplikasi pemesanan barang berbasis Android dalam mengubah proses bisnis yang dilakukan manual menjadi digital. Hal tersebut akan menjadi nilai tambah sendiri untuk UMKM Mulya PS yang memiliki keunikan dan dapat bersaing dengan toko lainnya. Pada perancangan sistem informasi, penelitian ini menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC) Waterfall dan beberapa pembuatan diagram (Use Case Diagram, DFD, dan ERD) karena mudah dipahami dan diikuti urutan langkah, yaitu perencanaan identifikasi, merancang, mendesain, implementasi, dan pemeliharaan sistem. Pembuatan aplikasi menggunakan Android Studio dengan bahasa pemrograman Java dan menggunakan database MySQL. Pengujian sistem menggunakan black box testing dan usability testing dari faktor learnability serta satisfaction. Hasil pengujian mendapatkan nilai Sytem Usability Scale (SUS) 78,75 untuk admin dan 71,72 untuk pelanggan sehingga dapat dikatakan sistem usulan dapat diterima dan digunakan oleh UMKM Mulya PS. |